Search This Blog

Cerita Dian Pelangi Dipuji Miss USA di New York Fashion Week

Jakarta, CNN Indonesia -- Desainer Dian Pelangi baru saja kembali dari Amerika Serikat usai mengikuti New York Fashion Week 2019 yang digelar awal bulan ini. Di pekan mode ternama di dunia itu, Dian memamerkan koleksi terbarunya bertajuk #Socialove. Koleksi ini mendapat pujian dari kontestan Miss USA 2018 Sarah Rose Summers.

"Sepanjang show saya melihat dan bertanya-tanya, siapa yang mendesain busana ini," kata Summers dalam sebuah video dokumentasi Wardah yang direkam usai peragaan busana di New York Fashion Week (NYFW). Video ini ditayangkan saat jumpa media di Jakarta, Kamis (21/2).

Miss USA merupakan satu dari 666 penonton hadir--tidak termasuk penonton kategori berdiri--menyaksikan peragaan busana bertajuk "The Shows Indonesian Diversity" di NYFW pada 7 Februari lalu.

Pujian dari pemenang kontes kecantikan se-Amerika Serikat itu jelas membuat Dian tersanjung. Perancang busana modest ini lantas menanyai langsung pendapat Summers mengenai koleksinya. Dian menyebut, Summers kagum dengan busana modest Indonesia.

Koleksi #Socialove karya Dian Pelangi dipamerkan di New York Fashion Week 2019.Koleksi #Socialove karya Dian Pelangi dipamerkan di New York Fashion Week 2019. (Yuchen Liao/Getty Images for Indonesian Diversity/AFP)

"Dia kaget dan takjub banget koleksi hijab bisa sekeren itu. Sampai-sampai dia tanya, 'mana tadi blazernya, itu aku bisa pakai.' Aku senang artinya busana modest diterima di sana," kata Dian menceritakan pertemuannya dengan Miss USA kepada media.

Namun, karena sibuk pascaperagaan busana, Dian tak sempat memberikan sepasang baju berupa blazer dan celana untuk Summers. Alhasil, mereka hanya saling mengikuti di Instagram. Di media sosial itu, Dian mengaku sudah berkomunikasi dengan Summers dan tengah mengatur perjumpaan berikutnya.

"Kami ngobrol di Instagram dan janjian untuk ketemu lagi nanti, baru aku kasih blazer dan celananya pas ketemu," ucap Dian.

Selain Miss USA, respons positif pun didapatkan Dian dari penikmat mode di New York. Beberapa orang bahwa mengiriminya surel dan memesan koleksi terbaru #Socialove.

Di New York Fashion Week, desainer berusia 28 tahun ini memamerkan 12 tampilan busana street style yang dinamis. Koleksi #Socialove terinspirasi dari New York yang terkenal sebagai kota digital. Dian mengaku tertarik dengan aktifnya masyarakat New York di media sosial.

Dian mengolah inspirasi itu menjadi beragam busana dengan mayoritas warna hitam putih dipadu dengan beberapa warna cerah seperti merah muda.

Motif batik yang abstrak banyak terlihat di koleksi kali ini pada kain berbahan sutra ATBM (alat tenun bukan mesin). Permainan tipografi yang terinspirasi dari caption di media sosial juga jadi detail pada koleksi Dian. Tulisan Dian Pelangi bahkan terlihat di beberapa aksesori seperti ikat pinggang dan hijab.

"Ada yang bertanya mengapa aku begitu percaya diri memasukkan namaku, tapi aku kira enggak masalah karena memang itu labelnya," ucap Dian.

Sebanyak 12 tampilan yang dipresentasikan di NYFW itu merupakan kombinasi busana berkonsep layer, mulai dari atasan, kaus, jaket, celana, hingga hijab. Pemilihan bahan dan konsep ini disesuaikan dengan gaya New York yang dinamis dan bercuaca dingin.

Ini adalah kali kedua Dian unjuk gigi di ajang New York Fashion Week. Sebelumnya, dia pernah memamerkan koleksinya pada NYFW 2017 dan tampil di first stage. Tahun ini, Dian berkesempatan tampil di panggung The Show, yang lebih prestisius karena mendapatkan paparan media-media internasional.

Dian merupakan satu dari dua desainer Indonesia, bersama Itang Yunasz, yang dipilih Wardah untuk tampil di NYFW 2019 memperkenalkan busana modest Indonesia di negeri Paman Sam itu.

"Mereka sudah diakui kredibilitas dan prestasinya. Tahun lalu juga mereka diapresiasi untuk pameran di museum di San Fransisco," kata Manager Public Relations Wardah Elsa Maharani. (ptj/asr)

Let's block ads! (Why?)


https://ift.tt/2EC2PTy
February 28, 2019 at 10:15PM from CNN Indonesia https://ift.tt/2EC2PTy
via IFTTT

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Cerita Dian Pelangi Dipuji Miss USA di New York Fashion Week"

Post a Comment

Powered by Blogger.